Kamis, 02 Agustus 2012

Sejarah Komputer Dari Generasi Pertama Hingga Sekarang & Kemungkinan Masa Depan

Komputer Generasi I (1940-1959)
ENIAC Electronic Numerical Integrator and Calculator (ENIAC) merupakan generasi pertama komputer digital elektronik yang digunakan untuk kebutuhan umum. Pgamroposal ENIAC dirancang oada tahun 1942, dan mulai dibuat pada tahun 1943 oleh Dr. John W. Mauchly dan John Presper Eckert di Moore School of Electrical Engineering (University of Pennsylvania) dan baru selesai pada tahun 1946. ENIAC berukuran sangat besar, untuk penempatannya membutuhkan ruang 500m2. ENIAC menggunakan 18.000 tabung hampa udara, 75.000 relay dan saklar, 10.000 kapasitor, dan 70.000 resistor. Ketika dioperasikan, ENIAC membutuhkan daya listrik sebesar 140 kilowatt dengan berat lebih dari 30 ton, dan menempati ruangan 167 m2. Mesin Von Neumann Mesin ini dikembangkan oleh seorang ahli matamatika yaitu John Von Neumann yang juga merupakan kosultan proyek ENIAC. Mesin ini dikembangkan mulai tahun 1945 yang memberikan gagasan sebagai stored-program concept, yaitu sebuah konsep untuk mempermudah proses program agar dapat direpresentasikan dalam bentuk yang cocok untuk penyimpanan dalam memori untuk semua data. Gagasan ini juga dibuat hampir pada waktu yang bersamaan dengan Turing. Selanjutnya Von Neumann mempublikasikannya dengan nama baru yaitu: Electronic Discrete Variable Computer (EDVAC). Semua input dan output dilakukan melalui kartu plong. Dalam waktu satu detik, ENIAC mampu melakukan 5.000 perhitungan dengan 10 digit angka yang bila dilakukan secara manual oleh manusia akan memakan waktu 300 hari, dan ini merupakan operasi tercepat saat itu dibanding semua komputer mekanis lainnya. ENIAC dioperasikan sampai tahun 1955. Teknologi yang digunakan ENIAC adalah menggunakan tabung vakum yang dipakai oleh Laboratorium Riset Peluru Kendali Angkatan Darat (Army’s Ballistics Research Laboratory-LBR) Amerika Serikat. Selanjutnya mesin ini dikembangkan kembali dengan perbaikan-perbaikan pada tahun 1947, yang disebut sebagai generasi pertama komputer elektronik terprogram modern yang disediakan secara komersial dengan nama EDVAC, EDSAC (Electronic Delay Storage Automatic Calculator), dan UNIVAC1 dan 2 (Universal Automatic Computer) yang dikembangkan oleh Eckert dan Mauchly. Untuk pertama kalinya komputer tersebut menggunakan Random Access Memory (RAM) untuk menyimpan bagian-bagian dari data yang diperlukan secara cepat. Dengan konsep itulah John Von Neumann dijuluki sebagai bapak komputer modern pertama di dunia yang konsepnya masih digunakan sampai sekarang. John Von Neumann lahir di Budapest, Hongaria 28 Desember 1903 dan meninggal pada tanggal 8 Februari 1957 di Washington DC, AS. Von Neumann sangat cerdas dalam matematika dan angka-angka. Pada usia eman tahun dia sudah dapat menghitung pembagian angka dengan delapan digit tanpa menggunakan kertas atau alat bantu lainnya. Pendidikannya dimulai di University of Budapest pada tahun 1921 di jurusan kimia. Tapi kemudian dia kembali kepada kesukaannya, matematika, dan menyelesaikan doktoralnya di bidang matematika di tahun 1928. di tahun 1930 dia mendapatakan kesempatan pergi ke Princeton University (AS). Pada tahun 1933, Institute of Advanced Studies dibentuk dan dia menjadi salah satu dari enam professor matematika di sana. Von Neumann kemudian menjadi warga negara Amerika. Von Neumann juga merupakan orang pertama yang mencetuskan istilah “Game Theory” yang kemudian berkembang menjadi ilmu tersendiri. Game theory bermanfaat untuk mensimulasikan permainan, seperti catur, bridge, dan sejenisnya. Dia juga bermanfaat untuk mensimulasikan perang. Komputer Komersial Pertama Pada pertengahan tahun 1950 UNIVAC mengalami kemajuan dalam beberapa aspek pemrograman tingkat lanjut, sehingga merupakan komputer general purpose pertama yang didesain untuk menggunakan angka dan huruf dan menggunakan pita magnetik sebagai media input dan output-nya. Inilah yang dikatakan sebagai kelahiran industri komputer yang didominasi oleh perusahaan IBM dan Sperry. Komputer UNIVAC pertama kali digunakan untuk keperluan kalkulasi sensus di AS pada tahun 1951, dan dioperasikan sampai tahun 1963. Komputer-Komputer IBM IBM memproduksi IBM 605 dan IBM 701 pada tahun 1953 yang berorientasi pada aplikasi bisnis dan merupakan komputer paling populer sampai tahun 1959. IBM 705 dikeluarkan untuk menggantikan IBM 701 yang kemudian memantapkan IBM dalam industri pengolahan data.

Komputer Generasi II (1959-1964)
Komputer generasi kedua ditandai dengan ciri-ciri sebagai berikut: * Menggunakan teknologi sirkuit berupa transistor dan diode untuk menggantikan tabung vakum. * Sudah menggunakan operasi bahasa pemrograman tingkat tinggi seperti FORTRAN dan COBOL. * Kapasitas memori utama dikembangkan dari Magnetic Core Storage. * Menggunakan simpanan luar berupa Magnetic Tape dan Magnetic Disk. * Kemampuan melakukan proses real time dan real-sharing. * Ukuran fisiknya sudah lebih kecil dibanding komputer generasi pertama. * Proses operasi sudah lebih cepat, yaitu jutaan operasi perdetik. * Kebutuhan daya listrik lebih kecil. * Orientasi program tidah hanya tertuju pada aplikasi bisnis, tetapi juga aplikasi teknik. UNIVAC III Dibanding denga tabung, teknologi transistor jauh lebih efisien sebagai switch dan dapat diperkecil ke skala mikroskopik. Pada tahun 2001 peniliti Intel telah memperkenalkan silikon paling kecil dan paling cepat di dunia, dengan ukuran 20 nanometer ata sebanding dengan sepermiliar meter, yang akan digunakan pada prosesor dengan kecepatan 20 GHz (Giga Hertz). Era ini juga menandakan permulaan munculnya minikomputer yang merupakan terbesar kedua dalam keluarga komputer. Harganya lebih murah dibanding dengan generasi pertama. Komputer DEC PDP-8 adalah minikomputer pertama yang dibuat tahun 1964 untuk pengolahan data komersial. Jenis-jenis komputer lain yang muncul pada generasi ini diantaranta UNIVAC III, UNIVAC SS80, SS90, dan 1107, IBM 7070, 7080, 1400, dan 1600.

Komputer Generasi III (1964-1970)
Pada generasi ketiga inilah teknologi Integrated Circuit (IC) menjadi ciri utama karena mulai digunakan pada sebuah perangkat komputer hingga generasi sekarang. Komponen IC berbentuk hybrid atau solid (SLT) dan monolithyc (MST). SLT adalah transistor dan diode diletakkan terpisah dalam satu tempat sedangkan MST adalah elemen transistor, diode, dan resistor diletakkan bersama dalam satu chip. MST lebih kesil tetapi mempunyai kemmapuan lebih besar dibanding SLT. IC dibuat pertama kali oleh Texas Istruments dan Fairchild Semiconductor pada tahun 1959 yang hanya berisi enam transistor. Bisa kita bandingkan bahwa prosesor saat ini yang kita gunakan telah memiliki jutaan, puluhan, ratusan juta transistor, bahkan telah didesain prosesor dengan miliaran transistor. Sebuah perkembangan yang luar biasa dalam masa kurang dari setengah abad. Ciri-ciri komputer generasi ketiga adalah: * Karena menggunakan IC maka kinerja komputer menjadi lebih cepat dan tepat. Kecepatannya hampir 10.000 kali lebih cepat dari komputer generasi pertama. * Peningkatan dari sisi software. * Kapasitas memori lebih besar, dan dapat menyimpan ratusan ribu karakter (sebelumnya hanya puluhan ribu). * Menggunakan media penyimpanan luar disket magnetik (external disk) yang sifat pengaksesan datanya secara acak (random access) dengan kapasitas besar (jutaan karakter). * Penggunaan listrik lebih hemat. * Kemampuan melakukan multiprocessing dan multitasking. * Telah menggunakan terminal visual display dan dapat mengeluarkan suara. * Harganya semakin murah. * Kemampuan melakukan komunikasi dengan komputer lain. IBM S/360, UNIVAC 1108, UNIVAC 9000, Burroughts 5700, 6700, 7700, NCR Century, GE 600, CDC 3000, 6000, dan 7000, PDP-8, dan PDP-11 (pabrik pembuatnya adalah Digital Equipment Corporation) merupakan contoh-contoh komputer generasi ketiga.

Komputer Generasi IV (1970-1980-an)
Komputer generasi keempat merupakan kelanjutan dari generasi III. Bedanya bahwa IC pada generasi IV lebih kompleks dan terintegrasi. Sejak tahun 1970 ada dua perkembangan yang dianggap sebagai komputer generasi IV. Pertama, penggunaan Large Scale Integration (LSI) yang disebut juga dengan nama Bipolar Large Large Scale Integration. LSI merupakan pemadatan beribu-ribu IC yang dijadikan satu dalam sebuah keping IC yang disebut chip. Istilah chip digunakan untuk menunjukkan suatu lempengan persegi empat yang memuat rangkaian terpadu IC. LSI kemudian dikembangkan menjadi Very Large Scale Integration (VLSI) yang dapat menampung puluhan ribu hingga ratusan ribu IC. Selanjutnya dikembangkannya komputer mikro yang menggunakan mikroprosesor dan semikonduktor yang berbentuk chip untuk memori komputer internal sementara generasi sebelumnya menggunakan magnetic core storage.
Komputer Generasi IV: Apple II Komputer Generasi IV: Apple II Perusahaan Intel pada tahun 1971 memperkenalkan mikrokomputer 4 bit yang menggunakan chip prosesor dengan nama 4004 yang berisi 230 transistor dan berjalan pada 108 KHz (Kilo-Hertz) dan dapat mengeksekusi 60.000 operasi per detik. Dilanjutkan pada tahun 1972, Intel memperkenalkan mikrokomputer 8008 yang memproses 8 bit informasi pada satu waktu. Selanjutnya mikroprosesor 8080 dibuat pada tahun 1974, dan merupakan prosesor untuk tujuan umum pertama. Sebelumnya prosesor 4004 dan 8008 dirancang untuk kebutuhan aplikasi tertentu, dan prosesor 8080 memiliki kemampuan lebih cepat dan memilki set instruksi yang lebih kaya, serta memiliki kemampuan pengalamatan yang lebih besar. Pada generasi keempat ini tampilan monitor masih satu warna (green color). Komputer Generasi IV: PDP 11 Komputer-komputer generasi keempat diantaranya adalah IBM 370, Apple I dan Apple II, PDP-11, VisiCalc, dan Altair yang menggunakan prosesor Intel 8080, dengan sistem operasi CP/M (Control Program for Microprocessor), dengan bahasa pemrograman Microsoft Basic (Beginners Allpurpose Symbolic Instruction Code). Sebagai catatan bahwa pada komputer-komputer generasi keempat ini tidak satupun yang PC-Compatible atau Macintosh-Compatible. Sehingga pada generasi ini belum ditentukan standar sebuah komputer terutama personal computer (PC).

Komputer Generasi V (1980-an-sekarang)
Akhir tahun 1980, IBM memutuskan untuk membangun sebuah komputer personal (PC) secara massal, yang pada tanggal 12 Agustus 1981 menjadi sebuah standar komputer PC, dan pada akhirnya hingga saat ini PC dikenal dengan nama standar IBM-PC. Prosesor yang digunakan adalah 8088/8086 yang menjadi standar komputer saat ini, menggunakan basis proses 16 bit persatuan waktu. Dengan lahirnya komputer generasi kelima ini, IBM bekerja sama dengan Microsoft untuk mengembangkan software di dalamnya. Hingga saat ini Microsoft mendominasi kebutuhan software di dunia PC. Pada perkembangan selanjutnya perubahan besar terjadi bahwa sejak IBM-PC diperkenalkan dan bukan menjadi satu-satunya manufaktur PC-compatible, maka standar baru dalam dunia industri PC lebih dikembangkan oleh perusahaan lain seperti Intel dan Microsoft yang dipelopori oleh W. Bill Gates yang menjadi pionir standar hardware dan software dunia. Pada generasi kelima ini, telah dilakukan pengembangan dengan apa yang dinamakan Josephson Junction, teknologi yang akan menggantikan chip yang mempunyai kemampuan memproses trilyunan operasi perdetik sementara teknologi chip hanya mampu memproses miliaran operasi perdetik. Komputer pada generasi ini akan dapat menerjemahkan bahasa manusia, manusia dapat langsung bercakap-cakap dengan komputer serta adanya penghematan energi komputer. Sifat luar biasa ini disebut sebagai “Artificial Intelligence”, selain itu juga berbasis Graphic User Interface (GUI), multimedia, dan multikomunikasi. Contoh-contoh komputer yang lahir pada generasi kelima berbasis x86, seperti chip 286 yang diperkenalkan pada tahun 1982 dengan 134.000 transistor, kemudian chip 386 pada tahun 1983 dengan 275.000 transistor, sedangkan chip 486 diperkenalkan tahun 1989 yang memiliki 1,2 juta transistor. Selanjutnya pada tahun 1993 Intel memperkenalkan keluarga prosesor 586 yang disebut Pentium 1 dengan jumlah transistor 3,1 juta untuk melakkan 90 MIPS (Million Instruction Per Second). Kemudian dilanjutkan pada generasi berikutnya yaitu Pentium 2, 3, dan 4. Pada akhir tahun 2000 Intel memperkenalkan Pentium 4, yang merupakan prosesor terakhir dalam keluarga Intel dengan arsitektur 32 bit (IA-32). Tahun 2001 Intel mengumumkan prosesor Itanium yang merupakan prosesor dengan basis arsitektur 64 bit (IA-64) pertama. Itanium merupakan prosesor pertama milik Intel dengan instruksi-instruksi 64 bit dan akan menelurkan satu generasi baru dari sistem operasi dan aplikasi, sementara masih mempertahankan backward compatibility dengan software 32 bit. Perlu diketahui bahwa sejak dikeluarkannya prosesor 386, komputer beroperasi pada 32 bit per satuan waktu dalam mengeksekusi informasi hingga Pentium 4. Hingga sekarang komputer yang digunakan kebanyakan masih yang berbasis 32 bit. Pada generasi pentium, selain ciri khas pada peningkatan kecepatan akses datanya juga tampilan gambar sudah beresolusi (kualitas gambar) bagus dan berwarna serta multimedia, dan yang lebih penting adalah fungsi komputer menjadi lebih cerdas. Meskipun komputer pada generasi ini ukuran fisiknya menjadi lebih kecil dan sederhana namun memiliki kemampuan yang semakin canggih.

Komputer Generasi VI: Masa Depan Dengan teknologi komputer yang ada saat ini, agak sulit untuk dapat membayangkan bagaimana komputer masa depan. Dengan teknologi yang ada saat ini saja kita seakan sudah dapat “menggenggam dunia”. Dari sisi teknologi beberapa ilmuan komputer meyakini suatu saat tercipta apa yang disebut dengan biochip yang dibuat dari bahan protein sitetis. Robot yang dibuat dengan bahan ini kelak akan menjadi manusia tiruan. Sedangkan teknologi yang sedang dalam tahap penelitian sekarang ini yaitu mikrooptik serta input-output audio yang mungkin digunakan oleh komputer yang akan datang. Ahli-ahli sains komputer sekarang juga sedang mencoba merancang komputer yang tidak memerlukan penulisan dan pembuatan program oleh pengguna. Komputer tanpa program (programless computer) ini mungkin membentuk ciri utama generasi komputer yang akan datang. Kemungkinan Komputer Masa Depan Secara prinsip ciri-ciri komputer masa mendatang adalah lebih canggih dan lebih murah dan memiliki kemampuan diantaranya melihat, mendengar, berbicara, dan berpikir serta mampu membuat kesimpulan seperti manusia. Ini berarti komputer memiliki kecerdasan buatan yang mendekati kemampuan dan prilaku manusia. Kelebihan lainnya lagi, kecerdasan untuk memprediksi sebuah kejadian yang akan terjadi, bisa berkomunikasi langsung dengan manusia, dan bentuknya semakin kecil. Yang jelas komputer masa depan akan lebih menakjubkan.

Rabu, 01 Agustus 2012

Tips Agar Menjadi Pelajar Yang Sukses

Bagi anda mungkin saat ini masih menjadi seorang pelajar saya sangat mendukung karena sesuai dengan hadits nabi:”Carilah ilmu walau sampai ke negri cina….”.Teruslah berjuang dan jangan sampai putus ditengah jalan apa yang kamu cita-citakan usahakan sedapat mungkin untuk bisa tercapai.
Berikut ini aku akan kasih tip’s dan saran sebagai rujukan untuk anda agar berhasil menjadi seorang pelajar yang sukses,untuk menjadi pelajar yang berhasil anda mestilah mempunyai disiplin diri yang kuat agar nanti bisa memperoleh hasil maksimal yang memuaskan untuk diri sendiri dan sebagai rasa ucapan terimakasih pada orang tua anda yang telah berusaha membiayai selama dalam proses belajar anda.
Sebagai pelajar yang ingin berhasil haruslah mempunyai ciri-ciri sebagai berikut:

1. Menggunakan kedua-dua belah otak kanan & kiri. Ini dapat dilakukan dengan membuat aktiviti merangsang kedua-dua belah otak tersebut.
2. Merangsang semua indra untuk menerima informasi.Sebaiknya anda bisa ingat dan lakukan:
1. Anda ingat 10 % apayang dibaca
2. Anda ingat 20% apa yang didengar
3. Anda ingat 50 % apa yang didengar & dilihat
4. Anda ingat 70% apa yang dibicarakan
5. Anda ingat 90% setelah dipraktekkan
3. Belajar secara aktif dengan pen/pensil ditangan.
4. Belajar 3 jam sehari atau 20 jam seminggu (tidak termasuk membuat PR lho..).

…tahu gimana memberi rasarileks kepada diri sendiri setelah belajar seperti membaca surat khabar, mengunjungi teman-teman anda dan sebagainya….

5. Belajar dalam lingkungan yang kondusif.
1. pastikan cahaya cukup terang dalam ruang belajar anda
2. kurangkan gangguan suara seperti musik dansebagainya
3. tempelkan poster poster yang mengandung slogan yang bisa menaikkan semangat belajar anda
4. tempelkan gambar-gambar yang bisa menenangkan hati dan fikiran anda
5. kursi dan meja usahakan menghadap kiblat
6. jangan lupa untuk senyum,….
6. Tidak selalu absen dalam kelas,Kalau anda tidak masuk usahakan pinjem buku temen anda.
7. Mengulang pelajaran menggunakan strategi ‘output learning’ iaitu belajar untuk melatih otak menggunakan informasi yang terkumpul. Ini dapat dilakukan dengan membaca buku pelajaran, ingat kembali, tulis, sebut apa yang bisa anda fahami, dan jawab pertanyaan .
8. Tahu teknik merangsang memori:
1. memasukkan informasi dalam memori (registration)
2. menyimpan informasi dalam sel memori (retention)
3. mengingat kembali (recall)
4. menggunakan informasi untuk menjawab pertanyaan atau kegunaan lain (application)
9. Senantiasa awal dan mendahului:
1. persiapan awal akan memberikan permulaan yang baik dan memberi tanggapan yang positif pada guru.
2. pelajar yang mendapat A pada ujian usahakan untuk mempertahankanya.
3. belajar lebih awal sangat disarankan.
4. untuk sentiasa awal dan mendahului, bacalah dahulu sekali atau 2 kali sebelum guru mengajar.
10. Berbuat baik dengan guru. Setiasa hormati dan sayangi guru.
11. Mempunyai teknik membaca yang betul:
1. duduk dengan tegak & bernafas dengan betul
2. memberikan tumpuan sepenuhnya
3. menggunakan jari telunjuk untuk membaca
4. menyesuaikan kecepatan membaca dengan kesukaran bahan bacaan
12. Sentiasa mengawasi pencuri waktu belajar itu angan-angan kosong, bertangguh & malas.
13. Membaca doa penerang hati setiap kali selepas sembahyang, sebelum mengerjakan PE”ER, dan sebelum menghadapi peperiksaan.
14. gak perlu buang waktu dengan belajar ketika anda capek,istirahat aja dulu.
15. Ya istirahat sebentar setiap 20 minit selama dalam mengerjakan PR.
16. Belajar ikut waktu yang sesuai dengan diri (study according to your biological clock). Bagaimanapun, perlu tahu waktu-waktu yang sesuai untuk belajar iaitu sebelum tidur, selepas bangun tidur, selepas mandi air panas, selepas baca al-quran/zikir selepas riadah dan selepas berdoa.
17. Mengulang kembali pelajaran secepat mungkin (kita akan lupa 80% setelah belajar).
18. Mengulang kembali pelajaran secara individu ataupun dengan temen-temen anda juga bagus.
19. Faham kalau mengulang pelajaran adalah aktivitas sistem belajar yang terpenting sebelum ujian.
20. Mengulang pelajaran berulang-ulang kali.
21. Mengulang apa yang diajarkan apabila mulai lupa.
22. Ikuti saran-saran dibawah ini sebelum belajar:
1. cari tempat yang tenang dan serasi dengan jiwa kita
2. siapkan semua ‘bekalan’ dengan sempurna
3. duduk tegak dikerusi yang nyaman
4. baca doa penerang hati
5. baca buku atau petunjuk-petunjuk teknik membaca yang betul
6. fikir dan ingat kembali isi utama
7. catat/lakar
8. simak kembali ketepatan informasi
9. ulang sebut atau ceritakan pada orang lain
10. buat rumusan
11. jawab soalan
12. Tempel didinding pertanyaan yang belum bisa anda jawab
13. baca doa setelah selesai belajar
23. Refresing/bersantai dengan temen-temen anda juga perlu dilakukan.
24. Sebaiknya ingat hal-hal dibawah ini:
1. jangan makan kepala ikan
2. jangan makan organ dalaman(JEROAN)
3. jangan minum waktu makan
4. jangan minum atau makan makanan yang tercemar oleh semut
5. jangan melihat kemaluan
6. jangan melihat busa
7. jangan membaca nama pada batu nisan
8. banyakkan makan makanan yang mengandungi soya seperti tempe, tahu dan lain-lain
9. banyakkan makan kismis, kurma dan madu
10. banyakkan makan kacang
11. pakai minyak wangi ketika belajar atau menghadapi ujian
12. jangan makan sehingga terlalu kenyang
13. jangan kencing berdiri
25. Pandai mengatur jadual belajar:
1. mempunyai jadual belajar
2. patuh kepada jadual
3. buat jadual yang bisa anda ikuti
26. Tidak menunda belajar pada saat akhir dan tidak mengkhususkan belajar kalau ada ujian saja kalau belum waktunya ujian nggak mau belajar.
27. Cari informasi mengenai materi yang tidak diketahui. Sediakan perkara-perkara yang tidak diketahui dan dapatkan penyelesaian dari orang yang lebih arif.
28. Menggunakan waktu luang untuk mengulang kembali pelajaran.
29. Membawa catatan kecil ke mana-mana saja (kecuali ke toilet).
30. Usahakan belajar diberbagai tempat seperti di rumah temen anda dsb.
31. Menyadari guru-guru adalah sumber ilmu yang baik. Tanya guru apabila tidak faham
32. Menjadikan buku catatan lebih menarik seperti membuat corak, menggariskan isi penting dan sebagainya.
33. Ciri-ciri pelajar yang berhasil:
1. taat kepada Allah
2. mendirikan sembahyang
3. menghormati kedua ibu bapa dan sentiasa mendoakan mereka
4. hormati & sayangi guru
5. bersungguh-sungguh dalam melakukan kerja untuk mencapai keberhasilan.
6. suka pada setiap mata pelajaran yang dipelajari
7. membantu temen anda yang memerlukan
8. berdoa dan bersyukur kepada Allah
9. sentiasa bertawakal
10. pandai dalam setiap mata pelajaran

Anda perlu ingat kalau ingin menjadi pelajar yang berhasil dan sukses harus mempunyai komitmen yang tinggi dan tanamkan dalam hati nurani anda bahwa aku bisa berhasil,ini sangat penting sekali lho sebab kalau anda tidak mau berfikir positif untuk mencapai kesuksesan jangan harap anda bisa meraih apa yang dicita-citakan.

Akhirnya semoga sukses dan jangan patah semangat untuk senantiasa BELAJAR DAN BELAJAR.

Sejarah Sepak Bola Indonesia

Sejarah Sepak Bola Indonesia menjadi keinginan banyak pihak untuk dibakukan sehingga publik mendapatkan informasi yang jelas, utuh, dan ilmiah. Kalau sejarah kerajaan besar di Nusantara saja dapat teridentifikasi, tapi mengapa sepak bola Indoonesia tidak juga ada kejelasan? Sayang sampai sekarang hal ini masih menjadi misteri yang tak terungkapkan.

Untuk memaparkan dan mengungkapkan sejarah Sepak Bola Indonesia di shalimow.com dilakukan dengan pencarian dengan mesin pencarianpun tak kunjung mendapat sajian informasi yang memadai. Demikian juga dengan menelusurinya melalui pustaka, mulai dari took buku sampai toko buku bekas di kawasan Senin, Jakarta tak kunjung jua mendapatkan informasi penting juga.

Sempat terfikir oleh aku bahwa jangan-jangan memang belum ada satupun dokumen yang validitasnya kuat yang mengungkap Sejarah Sepak Bola Indonesia. Atau paling tidak hasil penelitian sejarah mengenai Sejarah Sepak Bola Indonesia oleh para sejarahwan, dst. Dan ketika menuliskan artikel ini saya semakin yakin akan dugaan bahwa Sejarah lahirnya Sepak Bola Indonesia memang belum ada.

Kesulitan yang pasti terjadi adalah tidak ditemukanya dokumen sejarah seperti lazimnya peninggalan purbakala yang berupa candi, tulisan di daun lontar, alat-alat, dll. Mungkin juga karena olahraga sepakbola dianggap sebagai aktifitas sosial yang kurang penting sehingga tidak terdokumentasikan dengan baik oleh nenek moyang kita. Agak berbeda dengan beberapa peninggalan sejarah Romawi dan Eropa ynag menemukan akan aktifitas sepak bola.

Hal yang sama juga terjadi pada pencarian mengenai sejarah munculnya olahraga sepak bola dimuka bumi ini yang masih juga mengundang perdebatan. Beberapa dokumen sejarah dunia menjelaskan bahwa sepak bola lahir sejak masa Romawi, sebagian lagi menjelaskan sepak bola berasal dari negeri Tiongkok, dst.

Disisi lain Bill Muray, seorang sejarahwan sepak bola, dalam bukunya The World Game: A History of Soccer, menjelaskan bahwa permainan sepak bola sudah dikenal sejak awal Masehi, masyarakat Mesir Kuno sudah mengenal teknik membawa dan menendang bola yang terbuat dari buntalan kain linen.
Menurut pendapat saya benang kusut tentang sejarah sepakbola Indonesia bisa mulai diurai dengan meneliti dokumen sejarah Indonesia yang ada di negeri Belanda. Menurut analisa saya sejarah olahraga sepakbola ini diawali oleh pendatang dari luar negeri, bukan dari Indonesia asli. Jadi beberapa kemungkinannya adalah:

1. Para pedagang dari negeri Tiongkok sekitar abad 7 M yang mulai masuk wilayah nusantara khususnya diwilayah kerajaan Sriwijaya. Seperti diketahui permainan masyarakat Cina abad ke-2 sampai dengan ke-3 SM sudah mengenal olah raga sejenis sepak bola yang dikenal dengan sebutan “tsu chu “.
2. Dibawa masuk ke Indonesia oleh para pedagang dari negeri Belanda, kalau mereka awal masuknya ke Indonesia sekitar tahun 1602 M maka sepakbola lahir dari perkembangan aktifitas dagang mereka di Indonesia.

Kedua kemungkinan lahirnya sejarah sepakbola diatas dapat menjadi kebenaran atau pula menjadi kesalahan, namun tidak ada yang boleh menjustifikasi kedua hal tersebut kecuali atas dasar fakta sejarah yang kuat. Disinilah letaknya urgensi dilakukanya penelusuran sejarah sepak bola nasional Indonesia.

Kita semua berharap pemerintah melalui kementrian pemuda dan olahraga dapat juga memperhatikan akan hal ini sehingga sejarah olahraga nasional tidak kehilangan obor. Beberapa seminar sejarah atau penelitian tentang hal ini mungkin sangat urgen untuk dilakukan sehingga memberikan beberapa titik awal kejelasan sejarah lahirnya sepakbola nasional.

Sumber: http://id.shvoong.com/humanities/1962072-sejarah-sepak-bola-di-indonesia/#ixzz22Hv73Zhx

Awal Mula Agama Islam Masuk Indonesia

Dalam kajian ilmu sejarah, tentang masuknya Islam di Indonesia masih “debatable”. Oleh karena itu perlu ada penjelasan lenih dahulu tentang penegrtian “masuk”, antara lain:

Dalam arti sentuhan (ada hubungan dan ada pemukiman Muslim).
Dalam arti sudah berkembang adanya komunitas masyarakat Islam.
Dalam arti sudah berdiri Islamic State (Negara/kerajaan Islam).
Selain itu juga masing-masing pendapat penggunakan berbagai sumber, baik dari arkeologi, beberapa tulisan dari sumber barat, dan timur. Disamping jiga berkembang dari sudut pandang Eropa Sentrisme dan Indonesia Sentrisme.

Beberapa Pendapat Tentang Awal Masuknya Islam di Indonesia.

Islam Masuk ke Indonesia Pada Abad ke 7:
Seminar masuknya islam di Indonesia (di Aceh), sebagian dasar adalah catatan perjalanan Al mas’udi, yang menyatakan bahwa pada tahun 675 M, terdapat utusan dari raja Arab Muslim yang berkunjung ke Kalingga. Pada tahun 648 diterangkan telah ada koloni Arab Muslim di pantai timur Sumatera.
Dari Harry W. Hazard dalam Atlas of Islamic History (1954), diterangkan bahwa kaum Muslimin masuk ke Indonesia pada abad ke-7 M yang dilakukan oleh para pedagang muslim yang selalu singgah di sumatera dalam perjalannya ke China.
Dari Gerini dalam Futher India and Indo-Malay Archipelago, di dalamnya menjelaskan bahwa kaum Muslimin sudah ada di kawasan India, Indonesia, dan Malaya antara tahun 606-699 M.
Prof. Sayed Naguib Al Attas dalam Preliminary Statemate on General Theory of Islamization of Malay-Indonesian Archipelago (1969), di dalamnya mengungkapkan bahwa kaum muslimin sudah ada di kepulauan Malaya-Indonesia pada 672 M.
Prof. Sayed Qodratullah Fatimy dalam Islam comes to Malaysia mengungkapkan bahwa pada tahun 674 M. kaum Muslimin Arab telah masuk ke Malaya.
Prof. S. muhammmad Huseyn Nainar, dalam makalah ceramahnay berjudul Islam di India dan hubungannya dengan Indonesia, menyatakan bahwa beberapa sumber tertulis menerangkan kaum Muslimin India pada tahun 687 sudah ada hubungan dengan kaum muslimin Indonesia.
W.P. Groeneveld dalam Historical Notes on Indonesia and Malaya Compiled From Chinese sources, menjelaskan bahwa pada Hikayat Dinasti T’ang memberitahukan adanya Aarb muslim berkunjung ke Holing (Kalingga, tahun 674). (Ta Shih = Arab Muslim).
T.W. Arnold dalam buku The Preching of Islam a History of The Propagation of The Moslem Faith, menjelaskan bahwa Islam datang dari Arab ke Indonesia pada tahun 1 Hijriyah (Abad 7 M).
Islam Masuk Ke Indonesia pada Abad ke-11:
Satu-satunya sumber ini adalah diketemukannya makam panjang di daerah Leran Manyar, Gresik, yaitu makam Fatimah Binti Maimoon dan rombongannya. Pada makam itu terdapat prasati huruf Arab Riq’ah yang berangka tahun (dimasehikan 1082)
Islam Masuk Ke Indonesia Pada Abad Ke-13:
Catatan perjalanan marcopolo, menyatakan bahwa ia menjumpai adanya kerajaan Islam Ferlec (mungkin Peureulack) di aceh, pada tahun 1292 M.
K.F.H. van Langen, berdasarkan berita China telah menyebut adanya kerajaan Pase (mungkin Pasai) di aceh pada 1298 M.
J.P. Moquette dalam De Grafsteen te Pase en Grisse Vergeleken Met Dergelijk Monumenten uit hindoesten, menyatakan bahwa Islam masuk ke Indonesia pada abad ke 13.
Beberapa sarjana barat seperti R.A Kern; C. Snouck Hurgronje; dan Schrieke, lebih cenderung menyimpulkan bahwa Islam masuk ke Indonesia pada abad ke-13, berdasarkan saudah adanya beberapa kerajaaan islam di kawasan Indonesia.

Siapakah Pembawa Islam ke Indonesia?

Sebelum pengaruh islam masuk ke Indonesia, di kawasan ini sudah terdapat kontak-kontak dagang, baik dari Arab, Persia, India dan China. Islam secara akomodatif, akulturasi, dan sinkretis merasuk dan punya pengaruh di arab, Persia, India dan China. Melalui perdagangan itulah Islam masuk ke kawasan Indonesia. Dengan demikian bangsa Arab, Persia, India dan china punya nadil melancarkan perkembangan islam di kawasan Indonesia.

Gujarat (India)

Pedagang islam dari Gujarat, menyebarkan Islam dengan bukti-bukti antar lain:

ukiran batu nisan gaya Gujarat.
Adat istiadat dan budaya India islam.
Persia

Para pedagang Persia menyebarkan Islam dengan beberapa bukti antar lain:

Gelar “Syah” bagi raja-raja di Indonesia.
Pengaruh aliran “Wihdatul Wujud” (Syeh Siti Jenar).
Pengaruh madzab Syi’ah (Tabut Hasan dan Husen).
Arab

Para pedagang Arab banyak menetap di pantai-pantai kepulauan Indonesia, dengan bukti antara lain:

Menurut al Mas’udi pada tahun 916 telah berjumpa Komunitas Arab dari Oman, Hidramaut, Basrah, dan Bahrein untuk menyebarkan islam di lingkungannya, sekitar Sumatra, Jawa, dan Malaka.
munculnya nama “kampong Arab” dan tradisi Arab di lingkungan masyarakat, yang banyak mengenalkan islam.
China

Para pedagang dan angkatan laut China (Ma Huan, Laksamana Cheng Ho/Dampo awan ?), mengenalkan islam di pantai dan pedalaman Jawa dan sumatera, dengan bukti antar lain :

Gedung Batu di semarang (masjid gaya China).
Beberapa makam China muslim.
Beberapa wali yang dimungkinkan keturunan China.
Dari beberapa bangsa yang membawa Islam ke Indonesia pada umumnya menggunakan pendekatan cultural, sehingga terjadi dialog budaya dan pergaulan social yang penuh toleransi (Umar kayam:1989)


Proses Awal Penyebaran Islam di Indonesia

1. Perdagangan dan Perkawinan

Dengan menunggu angina muson (6 bulan), pedagang mengadakan perkawinan dengan penduduk asli. Dari perkawinan itulah terjadi interaksi social yang menghantarkan Islam berkembang (masyarakat Islam).

2. Pembentukan masyarakat Islam dari tingkat ‘bawah’ dari rakyat lapisan bawah, kemudian berpengaruh ke kaum birokrat (J.C. Van Leur).

3. Gerakan Dakwah, melalui dua jalur yaitau:

a. Ulama keliling menyebarkan agama Islam (dengan pendekatan Akulturasi dan Sinkretisasi/lambing-lambang budaya).

b. Pendidikan pesantren (ngasu ilmu/perigi/sumur), melalui lembaga/sisitem pendidikan Pondok Pesantren, Kyai sebagai pemimpin, dan santri sebagai murid.


Dari ketiga model perkembangan Islam itu, secara relitas Islam sangat diminati dan cepat berkembang di Indonesia. Meskipun demikian, intensitas pemahaman dan aktualisasi keberagman islam bervariasi menurut kemampuan masyarakat dalam mencernanya.


Ditemukan dalam sejarah, bahwa komunitas pesantrean lebih intens keberagamannya, dan memiliki hubungan komunikasi “ukhuwah” (persaudaraan/ikatan darah dan agama) yang kuat. Proses terjadinya hubungan “ukhuwah” itu menunjukkan bahwa dunia pesantren memiliki komunikasi dan kemudian menjadi tulang punggung dalam melawan colonial.

disampaikan pada kuliah sejarah Indonesia abad 16-18

Ilmu Fiqih

Fiqh artinya faham, mengerti.
Fiqih atau fiqh (bahasa Arab:ﻓﻘﻪ) adalah salah satu bidang ilmu dalam syariat Islam yang secara khusus membahas persoalan hukum yang mengatur berbagai aspek kehidupan manusia, baik kehidupan pribadi, bermasyarakat maupun kehidupan manusia dengan Tuhannya. Beberapa ulama fiqih seperti Imam Abu Hanifah mendefinisikan fiqih sebagai pengetahuan seorang muslim tentang kewajiban dan haknya sebagai hamba Allah.

Fiqih membahas tentang cara bagaimana cara tentang beribadah, tentang prinsip Rukun Islam dan hubungan antar manusia sesuai dengan dalil-dalil yang terdapat dalam Al-Qur'an dan Sunnah. Dalam Islam, terdapat 4 mazhab. Yaitu mazhab asy syafi'I, mazhab hanbali, mazhab abu hanifah, dan maliki.
Empat Mazhab Islam telah tersebar dan dianut oleh pemeluk islam. Secara singkat para penganut mazhab tersebut tersebar di Negara-negara :
Hanafi (Turki, Pakistan, di Balkan, Asia Tengah, anak benua India, Afganistan, Mesir dan Cina)
Maliki (Afrika Utara, di daerah-daerah Muslim dari Afrika Barat, dan beberapa negara Arab di Teluk Persia)
Shafi'i (Arab, Indonesia, Malaysia, Maladewa, Mesir, Somalia, Eritrea, Ethiopia, Yaman bagian selatan dan India)
Hanbali (Arab).

Sejarah Internet Masuk Ke Indonesia

RMS Ibrahim, Suryono Adisoemarta, Muhammad Ihsan, Robby Soebiakto, Putu, Firman Siregar, Adi Indrayanto merupakan beberapa nama-nama legendaris di awal pembangunan Internet Indonesia yang mungkin kurang banyak dikenal oleh khalayak Internet Indonesia di tahun 2008 ini. Masing-masing personal telah mengkontribusikan keahlian dan dedikasinya dalam membangun cuplikan-cuplikan sejarah jaringan komputer di Indonesia. Pada waktu itu di awal tahun 1990-an jaringan Internet di Indonesia lebih dikenal sebagai paguyuban network. Semangat kerjasama, kekeluargaan & gotong royong sangat hangat dan terasa diantara para pelakunya. Agak berbeda dengan suasana Internet Indonesia hari ini yang terasa lebih komersial dan individual di sebagian aktifitasnya terutama yang melibatkan perdagangan Internet.

Tulisan-tulisan tentang keberadaan jaringan Internet di Indonesia dapat di lihat di beberapa artikel di media cetak seperti KOMPAS berjudul “jaringan komputer biaya murah menggunakan radio” di akhir tahun 1990 / awal 1991-an. Juga beberapa artikel pendek di Majalah Elektron Himpunan Mahsiswa Elektro ITB di tahun 1989-an.

Inspirasi tulisan-tulisan awal Internet Indonesia datangnya dari kegiatannya di amatir radio khususnya rekan-rekan di Amatir Radio Club (ARC) ITB di tahun 1986-an. Bermodal pesawat Rig HF SSB Kenwood TS430 milik Harya Sudirapratama YC1HCE dengan komputer Apple II milik YC1DAV sekitar belasan anak muda ITB seperti Harya Sudirapratama YC1HCE, J. Tjandra Pramudito YB3NR (sekarang dosen di UNPAR), Suryono Adisoemarta N5SNN (sekarang dosen di Texas,US) bersama Onno W. Purbo YC1DAV mereka berguru pada para senior amatir radio seperti Robby Soebiakto YB1BG, Achmad Zaini YB1HR, Yos YB2SV, YB0TD di band 40m. Mas Robby Soebiakto YB1BG merupakan suhu diantara para amatir radio di Indonesia khususnya untuk komunikasi data packet radio yang kemudian di dorong ke arah TCP/IP, teknologi packet radio TCP/IP yang kemudian di adopsi oleh rekan-rekan BPPT, LAPAN, UI, & ITB yang kemudian menjadi tumpuan PaguyubanNet di tahun 1992-1994-an. Mas Robby Soebiakto YB1BG adalah koordinator IP pertama dari AMPR-net (Amatir Packet Radio Network) yang di Internet dikenal dengan domain AMPR.ORG dan IP 44.132. Saat ini AMPR-net Indonesia di koordinir oleh penulis YC1DAV. Koordinasi dan aktifitas-nya mengharuskan seseorang untuk menjadi anggota ORARI dan di koordinasi melalui mailing list YBNET-L@ITB.ac.id.

Di tahun 1986-1987-an awal perkembangan jaringan paket radio di Indonesia Mas Robby YB1BG juga merupakan pionir dikalangan teman-teman amatir radio Indonesia yang mengkaitkan jaringan amatir Bulletin Board System (BBS) yang merupakan jaringan e-mail store and forward yang mengkaitkan banyak “server” BBS amatir radio seluruh dunia agar e-mail dapat berjalan dengan lancar. Di awal tahun 1990-an komunikasi antara Onno W. Purbo yang waktu itu berada di Canada dengan panggilan YC1DAV/VE3 rekan-rekan amatir radio di Indonesia dilakukan melalui jaringan amatir radio ini. Dengan peralatan PC/XT dan walkie talkie 2 meteran, komunikasi antara Indonesia-Canada terus dilakukan dengan lancar melalui jaringan amatir radio. Mas Robby YB1BG ternyata berhasil membangun gateway amatir satelit di rumahnya di Cinere melalui satelit-satelit OSCAR milik amatir radio kemudian melakukan komunikasi lebih lanjut yang lebih cepat antara Indonesia-Canada. Pengetahuan secara perlahan di transfer melalui jaringan amatir radio ini.

RMS Ibrahim (biasa dipanggil Ibam) motor dibalik operasional-nya Internet di UI. Ibam pernah menjadi operator yang menjalankan gateway ke Internet dari UI yang merupakan bagian dari jaringan universitas di Indonesia UNINET. Protokol UUCP yang lebih sederhana daripada TCP/IP digunakan terutama digunakan untuk mentransfer e-mail & newsgroup. RMS Ibrahim juga merupakan pemegang pertama Country Code Top Level Domain (ccTLD) yang dikemudian hari dikenal sebagai IDNIC (http://www.idnic.net.id).

Muhammad Ihsan adalah staff peneliti di LAPAN Ranca Bungur tidak jauh dari Bogor yang di awal tahun 1990-an di dukung oleh kepala-nya Bu Adrianti dalam kerjasama dengan DLR (NASA-nya Jerman) mencoba mengembangkan jaringan komputer menggunakan teknologi packet radio pada band 70cm & 2m. Jaringan tersebut dikenal sebagai JASIPAKTA dengan dukungan DLR Jerman. Protokol TCP/IP di operasikan di atas protokol AX.25 pada infrastruktur packet radio. Pak Ihsan ini yang mengoperasikan relay penghubung antara ITB di Bandung dengan gateway Internet yang ada di BPPT.

Pak Firman Siregar merupakan salah seorang motor di BPPT yang mengoperasikan gateway packet radio bekerja pada band 70cm. PC 386 sederhana menjalankan program NOS di atas sistem operasi DOS digunakan sebagai gateway packet radio TCP/IP. IPTEKNET masih berada di tahapan sangat awal perkembangannya saluran komunikasi ke internet masih menggunakan X.25 melalui jaringan SKDP terkait pada gateway di DLR Jerman.

Putu sebuah nama yang melekat dengan perkembangan PUSDATA DEPRIN waktu masa kepemimpinan Pak Tungki Ariwibowo menjalankan BBS pusdata.dprin.go.id yang hingga saat ini masih beroperasi. Di masa awal perkembangannya BBS Pak Putu sangat berjasa dalam membangun pengguna e-mail khususnya di jakarta Pak Putu sangat beruntung mempunyai menteri Pak Tungki yang â€Å“maniac” IT dan yang mengesankan dari Pak Tungki beliau akan menjawab e-mail sendiri. Barangkali Pak Tungki adalah menteri pertama di Indonesia yang menjawab e-mail sendiri.

Mas Suryono Adisoemarta N5SNN di akhir 1992 kembali ke Indonesia, kesempatan tersebut tidak dilewatkan oleh anggota Amatir Radio Club ARC ITB seperti Basuki Suhardiman (sekarang di AI3 ITB), Aulia K. Arief (sekarang di WAHID), Arman Hazairin (sekarang di Telkomsel) di dukung oleh Adi Indrayanto untuk mencoba mengembangkan gateway packet radio di ITB. Berawal semangat & bermodalkan PC 286 bekas barangkali ITB merupakan lembaga yang paling miskin yang nekad untuk berkiprah di jaringan PaguyubanNet. Rekan lainnya seperti UI, BPPT, LAPAN, PUSDATA DEPRIN merupakan lembaga yang lebih dahulu terkait ke jaringan di tahun 1990-an mereka mempunyai fasilitas yang jauh lebih baik daripada ITB. Di ITB modem packet radio berupa Terminal Node Controller TNC merupakan peralatan pinjaman dari Muhammad Ihsan dari LAPAN.

Berawal dari teknologi packet radio 1200bps di atas, ITB kemudian berkembang di tahun 1995-an memperoleh sambungan leased line 14.4Kbps ke RISTI Telkom sebagai bagian dari IPTEKNET akses Internet tetap diberikan secara cuma-cuma kepada rekan-rekan yang lain. September 1996 merupakan tahun peralihan bagi ITB, karena keterkaitan ITB dengan jaringan penelitian Asia Internet Interconnection Initiatives (AI3) sehingga memperoleh bandwidth 1.5Mbps ke Jepang yang terus ditambah dengan sambungan ke TelkomNet & IIX sebesar 2Mbps. ITB akhirnya menjadi salah satu bagian terpenting dalam jaringan pendidikan di Indonesia yang menamakan dirinya AI3 Indonesia yang mengkaitkan 25+ lembaga pendidikan di Indonesia.

Jaringan pendidikan ini bukan hanya monopoly ITB saja, jaringan pendidikan lain yang lebih besar lagi adalah jaringan SMK yang dibawahi DIKMENJUR (dikmenjur@egroups.com) yang saat ini telah mengkaitkan 270+ SMK di seluruh Indonesia. Saat ini ada 4000 SMK yang mempunyai potensi yang sangat besar jika berhasil dikaitkan. Belum lagi kalau bisa mengkaitkan 10.000 SMU ke Internet pasti tidak kalah serunya dengan mengkaitkan 1300 PTN / PTS (saat ini baru ~200 PTS/PTN yang terkait) di seluruh Indonesia ke Internet.

Di tahun 1989-1990-an, teman-teman mahasiswa Indonesia di luar negeri mulai membangun tempat diskusi di Internet, salah satu tempat diskusi Indonesia di Internet yang pertama berada di indonesians@janus.berkeley.edu. Berawal dari mailing list pertama di Janus diskusi-diskusi antar teman-teman mahasiswa Indonesia diluar negeri pemikiran alternatif berserta kesadaran masyarakat ditumbuhkan. Pola mailing list ini ternyata terus berkembang dari sebuah mailing list legendaris di janus, akhirnya menjadi sangat banyak sekali mailing list Indonesia terutama di host oleh server di ITB & egroups.com. Mailing list ini akhirnya menjadi salah satu sarana yang sangat strategis dalam pembangunan komunitas di Internet Indonesia.

Di tahun 1994-an mulai beroperasi IndoNet yang dipimpin oleh Sanjaya. IndoNet merupakan ISP komersial pertama Indonesia pada waktu itu pihak POSTEL belum mengetahui tentang celah-celah bisnis Internet & masih sedikit sekali pengguna Internet di Indonesia. Sambungan awal ke Internet dilakukan menggunakan dial-up oleh IndoNet, sebuah langkah yang cukup nekad barangkali. Lokasi IndoNet masih di daerah Rawamangun di kompleks dosen UI kebetulan ayah Sanjaya adalah dosen UI. Seperti kita ketahui bahwa perkembangan usaha bisnis Internet di Indonesia semakin marak dengan 60-an ISP yang memperoleh lisensi dari pemerintah. Asosiasi ISP (APJII) terbentuk di motori oleh Sanjaya cs di tahun 1998-an. Effisiensi sambungan antar ISP terus dilakukan dengan membangun beberapa Internet Exchange (IX) di Indosat, Telkom, APJII (IIX) & beberapa ISP lainnya yang saling exchange. APJII bahkan mulai melakukan manouver untuk memperbesar pangsa pasar Internet di Indonesia dengan melakukan program SMU2000 yang kemudian berkembang menjadi Sekolah2000.

Selasa, 31 Juli 2012

Cara Install Windows 7 Lengkap

Tutorial Cara Instal Windows 7 Seven Lengkap sedikit berbeda dengan cara instalasi windows XP. kali ini akan berbagi tips cerdas cara install windows 7 seven lengkap dengan gambarnya untuk mempermudah penjelasan tips ini. Selamat mencoba

Ada beberapa kelebihan dan kekurangan dari windows 7 yaitu :
Kelebihan :
proses boot/shut down lebih cepat
konsumsi daya CPU, hard disk (HD) dan memori yang dibutuhkan system service lebih sedikit
Mengoptimisasi prefetching baik untuk HD maupun SSD
Tampilan Lebih bagus dari segi 3 demensinya yang menonjol
Fitur sekurity yang benar-benar ketat.
Kelemahan / Kekurangan :
Beberapa aplikasi belum bisa beroperasi di Windows 7
Bug pada Windows Player 12
Ada hardware yang bisa langsung dikenali di Vista, tapi tidak di Windows 7
Susah memaksa software yang sebelumnya bisa dipaksakan diinstall di Vista, juga dipasang di Windows 7
Cara instal windows 7 lengkap dengan gambar adalah sebagai berikut ini (pastikan Anda mengikutinya langkah demi langkah)
1. Pastikan dari BIOS booting komputer Anda di setting untuk DVD
2. Masukkan DVD windows 7
3. Tekan sembarang tombol saat muncul boot from cd or dvd
4. Pilihlah Indonesian pada Language, time, currency, and location
5. Tekan tombol install
6. Tunggulah beberapa saat proses ini
7. Centang pada I accept the license terms sebagai persetujuan penggunaan windows 7 kemudian klik next
8. Pilih saja custom (advanced) untuk memilih di drive mana windows 7 akan di install
9. Anda bisa mengatur drive sekaligus partisi pada step ini, saya sarankan bagilah hardisk Anda minimal 2 drive, satu untuk drive untuk windows 7 (C) dan satu drive untuk data (D) dengan memilih drive option, atau langsung saja tekan next dengan asumsi Anda akan mempartisi hardisk setelah instalasi windows 7 selesai.
10. Tunggulah proses ini beberapa saat
11. Secara otomatis windows akan restart
12. Setelah restart akan muncul gambar berikut ini
13. Tunggulah proses Setting up the services hanya beberapa saat saja
14. Instalasi akan dilanjutkan secara otomatis
15. Masukkan Nama User dan Nama Komputer sesuka Anda
16. Jika perlu password ketikkan passtwordnya 2 kali atau kosongkan saja jika Anda tidak ingin mempassword user Anda
17. Masukkan product key serial number windows 7 Anda
18. Pilihlah level proteksi keamanan dari Microsoft
19. Atur Zona waktu Anda (untuk Indonesia +7 dari GMT)
20. Selamat, windows 7 Anda siap digunakan

demikian,,, semoga bermanfaat yakk

Sumber : http://m-wali.blogspot.com/2012/04/cara-instal-windows-7-seven-


lengkap.html#ixzz1wghhcV00

Pengertian Ihram, Tawaf, Wukuf, Sa’i Dalam Ilmu Fiqih

Pengertian Ihram

Menurut bahasa : berasal dari kata أحرم يحرم إحراماً yaitu terlarang atau tercegah.

Menurut istilah: Niat untuk mengerjakan haji atau umroh bagi kaum muslimin yang hendak menunaikan “Ibadah Haji ataupun Umroh” ke Tanah suci Mekah. Dengan menggunakan pakaian Ihram yaitu pakaian putih yang disebut juga pakaian suci. Ihram bagi pria adalah pakaian yang bersifat unik dan spesifik karena tidak boleh dijahit. Cara memakainya dililitkan ke sekeliling tubuh. Mengenkan pakaian ihram merupakan pertanda ibadah haji mulai dilakukan.

Dinamakan “ihram” karena dengan berniat masuk ke dalam pelaksanaan ibadah haji atau umrah, seseorang dilarang berkata dan beramal dengan hal-hal tertentu, seperti jima’, menikah, melontarkan ucapan kotor, dan lain-sebagainya.

Pengertian Tawaf:

Menurut bahasa Kata tawaf adalah bentuk jamak dari kata taif, artinya orang yang bertawaf di sekeliling Baitul Haram (Ka’bah)

Menurut istilah: mengelilingi Ka’bah sebanyak 7 kali putaran, di mana tiga kali pertama dengan lari-lari kecil (jika mungkin) dan selanjutnya dengan berjalan biasa. Tawaf dimulai dan berkir di Hajar Aswad (tempat batu hitam) dengan menjadikan Baitullah di sebelah kiri

Pengertian Wukuf:

Menurut bahasa: berhenti atau berdiam diri

Menurut istilah: berhenti di Arafah (nama tempat yang letaknya kurang lebih 20 km dari kota Mekkah) sejak tergelincirnya matahari pada tanggal 9 Dzulhijah hingga terbit fajar pada tanggal 10 Dzulhijah.

Arafah berasal dari kata ‘A-ra-fa, yang berarti mengerti dan paham pada sesuatu.

Pengertian Sa’i:

Menurut bahasa: lari-lari kecil / jalan cepat

Menurut istilah: aktivitas ibadah haji (rukun haji/umrah) yang dilakukan dengan lari-lari kecil / jalan cepat sebanyak tujuh kali dimulai dari Shofa dan diakhiri di Marwah.

Shofa adalah gunung kecil tempat orang memulai sa’i. Marwah adalah gunung kecil tempat orang mengakhiri Sa’i. Tapi saat ini kedua-duanya sudah menjadi bagian dari komplek Masjid Haram dan sudah tidak tampak sebagai gunung.

Link Cheat Monster Galaxy

-Dexter!
http://www.gaiaonline.com/chat/gsi/index.php?X=130228181859&v=json&m=%5B%5B6842%2C%5B%22%7B%7D%22%2C%22100001591722543%22%2C%2213159505740000%22%5D%5D%5D

-Harvest WH!
http://www.gaiaonline.com/chat/gsi/index.php?X=1307747920568&v=json&m=%5B%5B6815%2C%5B%22%7B%7D%22%2C%22%7B%5C%2210%5C%22%3A%5B%5C%222%5C%22%2C%5C%2215%5C%22%5D%7D%22%5D%5D%5D

-Daily gift!
http://www.gaiaonline.com/monstergalaxy/rig

-Cancel battle! 1x doank per day..
http://apps.facebook.com/monstergalaxy/cancelbattle

-100 hp potion
http://www.gaiaonline.com/chat/gsi/index.php?X=130228181859&v=json&m=%5B%5B6842%2C%5B%22%7B%7D%22%2C%22100001591722543%22%2C%2213166272450000%22%5D%5D%5D

-Knives
http://apps.facebook.com/monstergalaxy/?kt_type=partner&kt_st1=email&kt_st2=wild_blades_reengagement&kt_st3=item_grant&gid=22
(1 akun dpt 1 saja)

-get icevia
http://apps.facebook.com/monstergalaxy/?kt_type=partner&kt_st1=email&kt_st2=wild_blades_reengagement&kt_st3=item_grant&gid=16
(1 akun dpt 1 saja)

-Evo pot 1 hr 1x..
http://apps.facebook.com/monstergalaxy/?kt_type=partner&kt_st1=email&kt_st2=weekly_newsletter&kt_st3=may_20th_2011_newsletter&gid=20

-Blue coffee 1 hr 1x..
https://apps.facebook.com/monstergalaxy/?kt_type=partner&kt_st1=email&kt_st2=wild_blades_reengagement&kt_st3=item_grant&gid=12

-SS 1 hr 1x
https://apps.facebook.com/monstergalaxy/?kt_type=partner&kt_st1=email&kt_st2=wild_blades_reengagement&kt_st3=item_grant&gid=14

Read more: http://rijal-xp.blogspot.com/2011/11/link-cheat-monster-galaxy.html#ixzz22H75VA2z

copy linknya terus paste aja di adress
nanti juga bakal muncul cheatnya :)

Rahasia Rahasia Harvest Moon Back To Nature

Untuk para penggemar HARVEST MOON BACK TO NATURE, aku beri sedikit info buat kalian...
Semoga sedikit membantu permainan Anda.. :)

HARVEST MOON – BACK TO NATURE

A. LATAR CERITA

Bertahun-tahun lalu orang tuamu membatalkan liburan keluarga, dan
mengirimmu ke peternakan kakekmu di Mineral Village. Di sana kamu bertemu
dengan seorang anak cewek dan bermain bersama. Sebelum pulang, kamu
berjanji untuk kembali lagi ke desa ini dan menemuinya.
Kini setelah kematian kakekmu, kamu kembali lagi ke desa tersebut.
Peternakan itu telah terlantar, dan Mayor Thomas memberi waktu 3 tahun
untuk mengembalikan peternakan kembali ke kondisi semula. Tugasmulah untuk
memperbaiki peternakan, mengembangkannya dan juga menikahi salah satu
gadis, yang mungkin adalah teman masa kecilmu.

B. KONTROL.

Start - membuka menu status.
Select - melihat keseluruhan peternakan dari atas (saat di peternakan)
Kotak - menggunakan tool
Segitiga - membuka menu tool dan melihat fungsi dari item/tool
Lingkaran – melakukan dash
X - bicara dengan penduduk, membuka pintu, konfirm, dll.
L1 - siulan untuk memanggil anjingmu
L2 - siulan untuk memanggil kudamu
R1 - mengganti tool di tangan
R2 - mengganti item di tangan
*Saat di pertanian, tekan select lalu start untuk melihat pertanian dari
atas (pandangan burung).

C. DAFTAR FESTIVAL DAN HARI ULANG TAHUN

SPRING
01 – New Year(mulai tahun kedua), pada pukul 06.00 PM datanglah ke bar jika
ingin berkumpul dengan para orang dewasa dan ke Rose Square jika ingin
bicara dengan kaum muda-mudi.
02 - Ulang tahun Louis
04 – Bold (kurcaci ungu)
07 – Bicara dengan salah satu gadis untuk mengajaknya ke festival.
08 – Spring Goddess Festival, sehari sebelumnya ajak salah satu gadis
(minimal hatinya biru, atau gunakan trik Pond Goddess), maka esoknya ia
akan datang ke rumahmu pukul 6 AM (jika menikah maka istrimu yang
menunggu). Kerjakan dulu pertanianmu, dan bicara dengannya setelah
pekerjaan selesai (sekitar pukul 10 AM) untuk pergi ke festival bersama.
11 - Saibara
14 – Thanksgiving Festival, berikan hadiah atau masakan pada para penduduk,
terutama gadis yang kamu suka.
15 – Staid (kurcaci biru)
16 - Elli
17 – Barley, juga Barley akan datang untuk menanyakan apa kalian ingin
mengikutkan kudamu dalam pacuan.
18 – Horse Race Festival, di tahun pertama kalian hanya bisa menonton
pacuan dan bertaruh untuk mendapat medali (digunakan untuk ditukar dengan
hadiah, terutama power berry). Mulai tahun kedua kalian bisa mengikutkan
kudamu dalam lomba, ia akan turun di pacuan terakhir.
19 – Lilia
20 – Elli (jika ultahmu tanggal 16 Spring)
22 – Cooking Festival, di tahun pertma kalian bisa ikut dengan membawa Spa
Boiled Egg (kalian tak akan menang ^_^), mulai tahun kedua kalian bisa ikut
jika sudah punya dapur dan peralatan masaknya. Hanya masakan istimewa yang
bisa memenangkan lomba ini, misal Relaxation Tea atau Fried Rice (gunakan
banyak bahan tambahan).
26 – Aqua (kurcaci biru laut)
29 - Greg
30 – Sasha, hari kedatangan Kai

SUMMER
01 – Swimming Festival, datanglah ke Mineral Beach pukul 10.00 AM, dan
bicara dengan Mayor Thomas untuk memulai lomba. Tekan X untuk maju dan
segitiga untuk mengambil nafas. Tips terbaik di sini adalah menekan X
dengan cepat hingga nafasmu mulai habis dan langsung tahan segitiga sampai
nafasmu pulih, langsung tekan X lagi dst. Pastikan kalian tak kehabisan
nafas. Jika menang kalian akan mendapat Power Berry.
03 – Popuri
04 – Harris
06 – Cliff
07 – Chicken Sumo Festival, bawa ayam yang jumlah hatinya tinggi dan pergi
ke Rose Square pukul 10.00AM. Tekan X saat ayammu menghadap ke arah musuh
untuk menakutinya sampai keluar arena. Jika menang ayammu akan benghasilkan
telur emas.
10 – Popuri (jika ultahmu tanggal 3 Summer)
11 – Basil
12 – Tomato Festival, datang ke Rose Square pukul 10.00AM. Bicara dengan
penduduk untuk bergabung dengan tim mereka. Tekan X untuk mengambil tomat
dan X lagi untuk melempar. Tekan segitiga untuk merunduk (hanya jika kalian
tak sedang membawa tomat). Jika menang hubunganmu dengan rekan-rekan satu
timmu akan meningkat cepat.
16 – Timid
17 – Ann (kalian hanya bisa ke pesta jika diundang, datanglah ke inn
sebelum pukul 5 PM dengan membawa kado)
19 – Barley akan datang dan menanyakan apa kalian ingin mengikutkan sapimu
dalam festival esok. Pilih sapi dengan jumlah hati tinggi (minimal 8) dan
tidak sedang hamil.
20 – Cow Festival, datang ke Uodel Ranch pukul 10.00AM. Jika sapimu menang,
ia akan menghasilkan susu emas.
22 – Kai, Ann (jika ultahmu tanggal 17 Summer)
24 – Firework Festival, datang ke Mineral beach pukul 6PM dan bicara dengan
salah satu gadis untuk meningkatkan hati mereka.
25 – Thomas
29 – Zack

AUTUMN

01 – Kai akan berpamitan untuk kembali ke kotanya.
02 – Gotz, Carter akan datang dan memintamu ikut dalam Music Festival
03 – Music Festival, datanglah ke Church pukul 10.00AM.
05 – Stu
09 – Harest Festival, datang ke Rose Square pukul 10.00AM dan bawa hasil
pertanianmu, lemparkan ke dalam pot besar. Setelah itu kalian bisa
memancing di pot ini! Aku hanya pernah mendapat beberapa ikan kecil dari
sini.
*Kalian bisa memasukkan macam-macam ke dalam pot ini, termasuk anjing atau
ayammu (tapi sebainya jangan lakukan :D )
10 - Hogy
11 – Manna
13 – Moon View Festival, datanglah ke Mother Hill Peak lewat pukul 6PM.
Kalian akan bertemu gadis yang paling akrab denganmu atau istrimu.
14 – Chef
15 – Karen
17 – Doctor
20 – Carter, Barley akan datang dan menanyakan apa kalian ingin mengikutkan
dombamu dalam festival esok, pilih domba dengan jumlah hati paling tinggi
(di atas 8) dan masih berbulu.
21 – Sheep Festival, datanglah ke Yodel Ranch pukul 10.00AM, jika dombamu
menang ia akan menghasilkan wol emas.
23 – Anna, Karen (jika ultahmu tanggal 16 Autuun
27 - Rick

WINTER
02 - Kano

D. SHORT WALKTROUGH

SPRING
Tanggal 2 tahun pertama, mula-mula terima ajakan Thomas untuk
mengelilingi desa. Setelah itu kalian bisa berkeliling desa dan lihat
event, terutama dengan para gadis, agar mereka mengenalmu. Jangan lupa beli
bibit di supermarket, dan mengumpulkan hasil alam untuk dijual.
Kalian tidak diharuskan tidur cepat. Batas minimal untuk tidur adalah
sampai pukul 5.50 AM, dan jika kalian sebelumnya telah mandi selama 1 jam
di Hot Spring, kalian pasti akan bangun pukul 6AM esok paginya.
Jadi saat malam, kalian bisa tetap mengerjakan pertanian (atau
menambang, jika kalian telah punya tas besar atau keranjang). Mandi di Hot
Spring selama 1 jam jika kalian kelelahan, ini akan memulihkan semua
staminamu.


E. DAFTAR RESEP (Total 64 resep)

*Tanda kurung berarti bisa dipakai, boleh juga tidak
*Fruits adalah buah-buahan, yang termasuk diantaranya adalah Wild Grape,
Pineapple, Apple, SUGDW Apple, Strawberry dll.
*Vegetables adalah sayur-sayuran, diantaranya Cabbage, Carrot dan Cucumber.
*Pada beberapa resep kalian bisa menggunakan honey sebagai pengganti sugar,
tapi pada beberapa resep lain tidak bisa.
*Sebagian besar resep hanya bisa dibuat saat kalian telah memiliki kitchen
(dapur).

1. Hot Milk
Peralatan : Pot
Bahan : Milk
Bumbu : -

2. Butter
Peralatan : Mixer
Bahan : Susu
Bumbu : -

3. Boiled Egg
Peralatan : Pot
Bahan : Egg
Bumbu : (Salt)

4. Pickles
Peralatan : -
Bahan : Cucumber
Bumbu : Salt

5. Tomato Juice
Peralatan : Mixer
Bahan : Tomato
Bumbu : (Salt)

6. Fruit Juice
Peralatan : Mixer, (Knife)
Bahan : Fruits
Bumbu : (Sugar/honey)

7. Vegetable Juice
Peralatan : Mixer, (knife)
Bahan : Vegetables
Bumbu : (Salt)

8. Fruit Latte – resep 1
Peralatan : Mixer
Bahan : Fruit Juice, Milk
Bumbu : (Sugar)

Fruit Latte – resep 2
Peralatan : Mixer
Bahan : Fruits, Milk
Bumbu : (Sugar)

9. Veggie Latte – resep 1
Peralatan : Mixer, (knife)
Bahan : Vegetable, Milk
Bumbu : (Salt)

Veggie Latte – resep 2
Peralatan : Mixer, (knife)
Bahan : Vegetables, Milk
Bumbu : (Salt)

10. Mixed Juice – resep 1
Peralatan : Mixer, (knife)
Bahan : Fruits, Vegetables
Bumbu : (Sugar), (Salt)

Mixed Juice – resep 2
Peralatan : Mixer, (knife)
Bahan : Fruit Juice, Vegetable Juice
Bumbu : -

11. Mixed Latte – resep 1
Peralatan : Mixer, (knife)
Bahan : Fruits, Vegetables, Milk
Bumbu : (Sugar), (Salt)

Mixed Latte – resep 2
Peralatan : Mixer, (knife)
Bahan : Fruit Latte, Veggie Latte
Bumbu : -

12. Apple Jam
Peralatan : Pot
Bahan : Apple
Bumbu : Sugar

13. Grape Jam
Peralatan : Pot
Bahan : Wild Grape
Bumbu : Sugar

14. Strawberry Jam
Peralatan : Pot
Bahan : Strawberry
Bumbu : Sugar

15. Strawberry Milk
Peralatan : Mixer
Bahan : Strawberry, Milk
Bumbu : (Sugar)

16. Mayonnaise S
Peralatan : Whisk
Bahan : Small Egg
Bumbu : Vinegar

17. Mayonnaise M
Peralatan : Whisk
Bahan : Medium Egg
Bumbu : Vinegar

18. Mayonnaise L
Peralatan : Whisk
Bahan : Large Egg
Bumbu : Vinegar

19. Mayonnaise XL
Peralatan : Whisk
Bahan : Golden Egg
Bumbu : Vinegar

20. Pickled Turnips
Peralatan : Knife
Bahan : Turnip
Bumbu : Vinegar, (Salt), (Soysauce)

21. Miso Soup
Peralatan : Pot
Bahan : Sembarang bahan (Egg, Bamboo Shoot, Union, dsb)
Bumbu : Miso Paste

22. Dinner Role
Peralatan : -
Bahan : Bread, Butter
Bumbu : -

23. Scrambled Egg
Peralatan : Frying Pan
Bahan : Egg, Oil
Bumbu : (Salt)

24. Omelet
Peralatan : Frying Pan, (Whisk)
Bahan : Egg, Oil, Milk
Bumbu : (Salt)

25. Rice Omelets
Peralatan : Frying Pan, (Whisk)
Bahan : Egg, Oil, Milk, Rice Ball
Bumbu : (Salt)

26. Jam Bun
Peralatan : (Knive)
Bahan : Bread, Jam
Bumbu : -

27. Raisin Bread
Peralatan : -
Bahan : Bread, Wild Grape
Bumbu : -

28. Stew
Peralatan : Pot
Bahan : Flour, Milk
Bumbu : Salt

29. Tempura
Peralatan : Frying Pan
Bahan : Egg, Oil, Flour
Bumbu : -

30. Cheese Pondue
Peralatan : Knife, Pot
Bahan : Cheese, Bread, (Wine)
Bumbu : (Salt)

31. Styr Fry
Peralatan : Frying Pan, Knife
Bahan : Oil, Cabbage
Bumbu : Soy Sauce

32. Veggie Pancake
Peralatan : Frying Pan, Knife
Bahan : Cabbage, Egg, Flour, Oil
Bumbu : -

33. Salad
Peralatan : Knife
Bahan : Cucumber, Carrot, Tomato, Cabbage
Bumbu : (Salt), (Vinegar)

34. Relaxation Tea
Peralatan : Pot
Bahan : Relaxation Tea Leaves
Bumbu : (Sugar)

35. Greens
Peralatan : Pot
Bahan : Spinach
Bumbu : Soy Sauce

36. Sandwitch
Peralatan : Knife
Bahan : Bread, Cucumber, Tomato, (Boiled Egg), dsb
Bumbu : -

37. Ketchup
Peralatan : Mixer
Bahan : Tomato, Union
Bumbu : Salt, Sugar, Vinegar

38. Happy Eggplant
Peralatan : Frying Pan
Bahan : Eggplant
Bumbu : Sugar, (Soy Sauce), (Miso Paste)

39. Sweet Potato
Peralatan : Pot, Oven
Bahan : Sweet Potato, Egg, Butter
Bumbu : Sugar
*Note: Jangan tambahkan bahan lain!

40. Roasted Potato
Peralatan : Oven
Bahan : Sweet Potato, Small Stone (dari lahan)
Bumbu : Sugar, Salt

41. Curry
Peralatan : -
Bahan : Rice Balls, Curry Powder
Bumbu : -

42. Noodles
Peralatan : Rolling Pin, Pot, (Knife)
Bahan : Flour
Bumbu : -

43. Curry Noodles
Peralatan : Rolling Pin, Pot, (Knife)
Bahan : Flour, Curry Powder
Bumbu : -

44. Tempura Noodles
Peralatan : Pot, (Knife)
Bahan : Tempura, Noodles
Bumbu : -

45. Fried Noodles
Peralatan : Frying Pan, (Knife)
Bahan : Noodles, Oil
Bumbu : -

46. Bamboo Rice
Peralatan : (Knife)
Bahan : Bamboo Shoot, Rice Ball
Bumbu : (Salt), (Soy Sauce)

47. Mushroom Rice
Peralatan : (Knife)
Bahan : Mushroom, Rice Ball
Bumbu : (Salt), (Soy Sauce)

48. Truffle Rice
Peralatan : (Knife)
Bahan : Truffle, Rice Ball
Bumbu : (Salt), (Soy Sauce)

49. Fried Rice
Peralatan : Frying Pan, (Knife)
Bahan : Rice Ball, Oil, Egg
Bumbu : Sugar, Salt, Soy Sauce

50. French Fries
Peralatan : Frying Pan, Knife
Bahan : Potato, Oil
Bumbu : (Salt)

51. Ice Cream
Peralatan : Pot, Whisk
Bahan : Egg, Milk, (Fruit), (Honey)
Bumbu : Sugar

52. Sashimi
Peralatan : Knife
Bahan : Medium/Big Fish
Bumbu : -

53. Sushi
Peralatan : -
Bahan : Sashimi, Rice Balls
Bumbu : Vinegar

54. Chirashi Sushi
Peralatan : -
Bahan : Sashimi, Rice Ball, Scrambled Egg
Bumbu : Vinegar, (Soy Sauce)

55. Grilled Fish
Peralatan : Frying Pan
Bahan : Medium Fish
Bumbu : (Salt), (Soy Sauce)

56. Pizza
Peralatan : Oven, Rolling Pin
Bahan : Cheese, Flour, Ketchup
Bumbu : Salt

57. Popcorn
Peralatan : Frying Pan
Bahan : Corn
Bumbu : (Salt)

58. Pumpkin Pudding
Peralatan : Oven, Pot
Bahan : Pumkin, Egg, Milk
Bumbu : Sugar

59. Cookies
Peralatan : Oven, Rolling Pin
Bahan : Flour, Egg, Butter, (Honey)
Bumbu : Sugar

60. Chocolate Cookies
Peralatan : Oven, Rolling Pin
Bahan : Flour, Egg, Butter, Chocolate
Bumbu : Sugar

61. Cake
Peralatan : Oven, Whisk
Bahan : Flour, Butter, Egg
Bumbu : Sugar

62. Chocolate Cake
Peralatan : Oven, Whisk
Bahan : Flour, Butter, Egg, Chocolate
Bumbu : Sugar

63. Cheese Cake
Peralatan : Oven, Whisk, Pot
Bahan : Cheese, Milk, Egg, (Honey)
Bumbu : Sugar

64. Apple Pie
Peralatan : Knife, Pot, Oven, Rolling Pin
Bahan : Flour, Butter, Egg, Apple
Bumbu : Sugar

*Food Fiasco
Hasil masakan gagal (jika kalian melakukan kesalahan dalam peralatan,
bahan atau bumbu). *_*

F. POWER BERRY

Berguna untuk meningkatkan power dan staminamu, semakin banyak power
berry yang didapat, semakin tinggi staminamu, berarti kamu bisa melakukan
lebih banyak aktivitas sebelum kelelahan.
1. Coba tebang pohon Cedar di Mother Hill (tempat dimana banyak tumbuh
bunga), saat ia bicara pilih untuk tidak menebangnya, ia akan memberi power
berry. Jika kalian mencoba menebangnya, kalian akan masuk ke klinik!
2. Gali di tambang di belakang air terjun.
3. Pancing di Mineral Beach.
4. Lempar 5 hasil pertanianmu ke Goddess Pond (mata air di dekat tambang).
5. Menangkan Swimming Festival.
6. Beli dari TV Shopping setelah membeli semua produk lain.
7. Ada di belakang Winter Mine.
8. Gali di Winter Mine.
9. Tanam sedikitnya 90 bunga, Anna(ibu Mary) akan meminta beberapa bunga,
biarkan ia mengambil sesukanya. Ia akan memberi power berry sebagai
gantinya.
10. Tukarkan dengan 1001 medali saat Horse Race Festival.
*Power Berry kesebelas didapat dengan melempar 3 cucumber ke Mother Hill
Lake dari 2 batang pohon di tepi danau. Jika posisimu benar tiap lemparan
akan memunculkan Kappa, dan pada lemparan ketiga ia akan memberi power
berry. Power berry ini berfungsi agar staminamu tidak cepat turun saat
cuaca buruk (hujan/salju). Untuk memunculkan Kappa, beri hadiah pada Chef
(kurcaci merah) agar memberi tahu info tentang Kappa.

G. FISHING AND LEGENDARY FISH

Untuk memancing, mula-mula kalian harus mendapatkan fishing rod dari
Greg. Caranya kosongkan salah satu slot tool tas, dan pergilah ke dermaga
di atas pukul 7.30PM. Bicara dengan Greg, saat ia bertanya pilih yes. Ia
akan memberi fishing rod untuk memancing.
Untuk memancing, tekan dan tahan tombol kotak sampai kail bergetar,
dan lepas tombol kotak untuk menarik kembali kailnya. Jika kalian
mendapatkan sampah, kalian bisa membuangnya di tempat sampah di Rose
Square. Jika mendapat botol atau sepatu bot, kalian bisa memberikannya pada
May.
Untuk memancing Legendary Fish, kalian harus sudah mendapat Fishing
Pole dari Greg. Fishing Pole akan diberikan Greg jika kalian punya 50 ekor
atau lebih ikan di kolam.

1. Squid – Mineral Beach (Summer)
Lempar small fish(ikan kecil) ke laut sebelum memancing.
2. Char – Waterfall(air terjun) atau sungai (semua musim kecuali Winter)
Dapatkan resep Grilled Fish, Sashimi dan Sushi.
3. Angler – Mineral beach(Winter)
Memancinglah di malam hari (di atas 10 PM).
4. Catfish – Winter Mine Pond (Winter)
Memancinglah di kolam di dasar Winter Mine.
5. Sea Bream - (semua musim kecuali Winter)
Jual 200 ikan atau lebih, lalu pancing di laut.
6. Carp – Mother Hill Lake (semua musim kecuali Winter).
Tangkap kelima ikan legendaris lain.

H. GIRLS AND MARRIAGE

Berbeda dengan penduduk lain, perasaan kelima gadis ditandai dengan
warna hati saat mereka bicara.
-Hitam – mereka menganggapmu orang asing
-Ungu - mereka baru mengenalmu
-Biru – mereka menganggapmu teman
-Hijau - mereka menganggapmu sahabat
-kuning – mereka mulai tertarik padamu
-Oranye – mereka jatuh cinta padamu
-Merah - mereka tergila-gila padamu

Untuk menikah, kalian harus membuat hati gadis yang kalian sukai
menjadi merah dan juga kalian harus mengupgrade rumah kalian sampai
memiliki 2 tempat tidur. Maka Supermarket akan mengirim surat bahwa mereka
akan menjual Blue Feather seharga 10000 G. Beli item tersebut (Won mungkin
akan menawarkannya dengan harga 3x lipat!), dan berikan pada gadis yang
kamu sukai. Seminggu kemudian kalian akan menikah.
Teruslah bersikap baik pada istrimu dan berikan ia hadiah tiap hari.
Maka sekitar lebih sebulan akan ada event di klinik, dan itu artinya
istrimu sedang hamil. Sekitar 3 bulan kemudian ia akan melahirkan seorang
anak lelaki (yup, hanya seorang anak lelaki, jangan percaya jika temanmu
bilang ia mendapat anak perempuan, apalagi anak kembar :D )
Lalu apa gunanya menikah, sementara yang dilakukan istrimu adalah…
mondar-mandir di rumah? Wel, setidaknya kalian bisa mendapatkan tambahan
10% untuk hati istrimu, dan 10% lagi dari anakmu nanti.

1. KAREN
Gadis tercantik sekaligus paling 'mahal' (melihat apa yang paling
disukainya ^_^*). Karen adalah tipe gadis yang dewasa, keras dan emosional.
Mungkin sikapnya dipicu oleh kedua orang tuanya yang sering bertengkar
sejak ia kecil. Ia tinggal bersama ayahnya Jeff dan ibunya Sasha.
Keluarganya mengelola satu-satunya supermarket di Mineral Town.
Ultah : 20 Winter
Favorit : Truffle dan wine, pizza, popcorn, dan sashimi.
Membenci : makanan dan minuman yang manis-manis (termasuk cake dan juice).
Rival : Rick
Jadwal harian:
08.00AM – 10.00AM : Di dekat kotak pos (jika hujan ada di Supermarket)
10.00AM – 01.00PM : Di dalam rumahnya
01.00PM – 04.00PM : Di supermarket
04.00PM – 07.00PM : Di dalam rumahnya
07.40PM – 10.00PM : Di Mineral Beach
Khusus Thuesday
01.30PM – 04.00PM : Di Hot Spring (jika hujan ada di rumah Gotz)
Khusus Sunday dan Tuesday
07.40PM - 10.00PM : Di Bar
Daftar Event :
1. Saat pertama kali ke Supermarket, kalian akan melihat Doctor yang
membeli tanpa membayar, dan Sasha mengejarnya. Kemudian Duke akan melakukan
hal yang sama, pilih 'You should pay', Karen akan keluar dan menegur Duke,
lalu berterima kasih padamu.
2. Pergilah ke Church, kalian akan melihat Karen dan Rick berbicara di
belakang gereja, lalu pergi ke hutan.
3. Di Poultry Farm, kalian akan melihat pertengkaran Karen dan Rick.
4. Pergi ke Hot Springs pada pukul 01.30 PM – 04.00 PM, Karen akan muncul
dan bertanya. Pilih 'Love Sick' untuk membuatnya senang.
5. Saat hatinya mulai biru, Karen akan memberimu bibit Moondrop, tanam
bunga itu, Karen akan datang lagi untuk melihatnya.
6. Di tahun kedua pada pukul 12.00 PM – 03.00 PM, Karen akan datang dan
mengajakmu berlatih untuk Goddess Festival.
7. Karen berada di luar rumahnya karena orang tuanya bertengkar, dan Rick
akan mengajaknya ke rumahnya.
8. Beberapa saat setelah menikah dengannya, di malam hari datanglah ke bar.
Kalian akan melihat Karen sedang mabuk.
9. Jika Popuri telah menikah (dengan Kai atau kamu), saat kamu melintas di
Poultry Farm kalian akan melihat penduduk desa membicarakan Rick yang mulai
malas mengurus peternakan karena memikirkan Popury. Karen akan datang dan
menawarkan bantuan.
*Jika kalian menikah dengan Popuri, tak lama kemudian mereka akan datang
menyampaikan undangan pernikahan untuk kalian.
Others:
Karen kemungkinan besar adalah gadis teman masa kecilmu. Selain
memiliki potongan rambut yang mirip, Karen adalah gadis Harvest Moon yang
pandai menyanyi seperti teman masa kecilmu..

ELLI
Gadis manis ini sangat menyukai anak-anak, dan ia bekerja sebagai mid-
wife di klinik. Selalu bersikap lembut dan ramah, tapi kadang bisa bersikap
galak (meski sangat jarang). Orang tuanya telah meningal dan ia tinggal
bersama neneknya Ellen dan adiknya Stu.
Ultah : 16 Springs
Favorit : flower
Membenci : weeds, garbage, lumber dan bug
Rival : Doctor
Jadwal :
09.00AM – 05.00PM : Di klinik
Untuk Wednesday :
02.00AM – 04.00PM : Di supermarket
(Untuk waktu lain ia berada di rumahnya.)
Event:
1. Pertama kali ke klinik, Elli akan bertanya tentang lukamu. Pilih
Excruciating, ia akan memberi band-aid. Kini lewati depan rumahnya untuk
melihat Stu yang menangis. Berikan band-aid padanya, Elli akan datang.
Pilih jawaban 'Because I got it from you'.
2. Di klinik, kalian akan melihat Doctor dan Elli bicara tentang bayi yang
baru lahir.
3. Di klinik, kalian akan melihat Elli yang sedikit sakit dan Doctor
menganjurkannya untuk istirahat.
4. Saat kalian lewat di depan klinik, Elli akan bertanya. Pilih 'fun'.
5. Elli akan datang pukul 12.00PM dan memberikan sandwitch buatannya.
Sandwitch pertama terasa kurang enak, ia akan datang lagi esoknya dan
memberi sandwitch lagi. Setelah 3 hari, ia akan berhasil membuat sandwitch
yang enak.
6. Jika kalian menikah dengan Elli, pada pukul 06.00Am Stu akan datang dan
memberi serangga untuk ditunjukkan pada Elli. Lepaskan serangga itu sebelum
bicara dengan Elli, jika kalian menunjukkannya pada Elli ia akan ketakutan.
7. Jika kalian tak menikah dengan Elli, di tahun ketiga akan ada event
dengan Docter dan Elli di pantai, dimana Doctor ingin pergi meninggalkan
desa.

MARY
Cewek berkaca mata ini sangat suka membaca dan menulis novel. Ia
menghabiskan sebagian besar waktunya dengan menjaga perpustakaan milik
keluarganya. Sifatnya agak pemalu dan kurang percaya diri.
Ultah : 16 Springs
Favorit : tanaman dari alam bebas (herb, mushroom, dsb)
Membenci : makanan ternak, lumber, garbage, weed.
Rival : Gray
Jadwal :
10.00AM – 06.00 PM : Library
(Untuk waktu lain ia ada di rumahnya)
Khusus Monday:
08.00AM – 10.00AM : Mother Hill base
01.30PM – 04.00PM : Supermarket
(Untuk waktu lain ia ada di rumahnya)
Event:
1. Saat kalian pergi ke library, kalian akan melihat Mary sedang membaca
buku. Akan ada 2 pilihan:
-What are you reading
-I'd like to read a book
*rasanya pilihan pertama lebih baik.
2. Saat kalian masuk ke library, Mary akan menyapa dan bertanya. Ambil
pilihan kedua (I want to read a book)
3. Di Rose Square, kalian akan melihat Mary bicara dengan Gray.
4. Di library, Gray akan mengembalikan buku dan berterima kasih pada Mary.
5. Saat kalian mulai sedikit akrab dengan Mary, ia akan datang ke rumahmu
dan meminjamkan buku padamu. Gunakan tombol segitiga untuk membaca isi
buku. Esoknya kembalikan buku ke library, dan saat ia bertanya pilih 'The
Woodcutter'.

ANN
Cewek tomboy dengan rambut dikepang yang penuh semangat dan tidak suka
memakai gaun. Ibunya sudah meinggal dan ia dibesarkan oleh ayahnya, yang
mencemaskan jodoh anaknya. :) Ia menghabiskan sebagian besar waktunya
dengan membantu di penginapan ayahnya. Jago memasak, dan mungkin hanya bisa
disaingi oleh ayahnya (dan kamu, tentunya :) ).
Ultah : 17 Summer
Favorit : spa boiled egg, makanan manis (kue, pie dan es krim), rice, dan
masakan ikan (sasimi, sushi dsb).
Membenci : grass/weed, makanan ternak, ore, garbage
Rival : Clive
Jadwal :
07.30AM – 10.00AM – di Hot Spring (jika hujan ada di kamarnya)
11.00AM – 06.00AM – di inn
1. Saat pertama kali ke Inn (siang), Doug akan bertanya padamu. Ambil
pilihan She's cute.
2. Saat ke inn (siang), coba naik ke lantai 2, kalian akan melihat event
Ann dan Cliff.
3. Ann akan datang dan memintamu membawakan 3 butir telur setiap hari ke
inn.
4. Jika hubunganmu dengan Ann cukup akrab, ia akan mengundangmu ke pesta
ulang tahunnya. Periksa kotak suratmu beberapa hari sebelum tangga 17
Summer, jika ada undangan berarti ia mengundangmu. Datanglah ke inn sebelum
pukul 5 PM, dan berikan kado pada Ann (kalian bisa membawa lebih dari 1
kado untuknya).
5. Pergilah ke church di siang hari, saat keluar kalian mungkin bertemu Ann
yang mengantarkan makan siang untuk Pastor Carter.
6. Di inn, kalian akan melihat Cliff memuji masakan Ann.
7. Saat hubungan Ann dan Cliff cukup baik (dan Cliff sudah bekerja di Aja
Winery), saat melewati Aja Winery mungkin kalian akan melihat Ann
mengantarkan makan siang untuk Cliff.
8. Di tahun ketiga, pergilah ke inn di pagi hari (saat Cliff ada di inn),
naik ke lantai 2 untuk melihat event antara Doug dan Cliff.

POPURI
Cewek paling… cengeng. :D Popuri adalah cewek yang paling sering
menangis di game ini, melebihi kedua anak-anak yang ada (May dan Stu).
Meski begitu, sebenarnya ia gadis yang sangat manis. Saaygnya selain
cengeng ia juga mudah ngambek. Di luar itu, ia adalah gadis yang paling
mudah meningkat hatinya.
Ultah : 3 Summer
Favorit : Toy flower, makanan/minuman manis(cake, honey, strawberry milk
dsb), spa boiled egg, Relaxation Tea
Membenci : ore, herb, wine, garbage, makanan ternak
Rival : Kai
Jadwal :
07.40AM – 10.00AM – Hot Spring (jika hujan ada di rumahnya)
11.30AM – 06.30AM – di rumahnya
Khusus Sunday
09.30Am – 01.00PM – church
01.30PM – 04.00PM – Rose Square
Khusus Summer
08.30AM – 10.00AM – Mineral Beach
Event
1. Saat pertama kali melintasi Poultry Farm kalian akan melihat Popuri
bertengkar dengan Rick, dan pergi. Bicaralah dengan Rick, lalu temui Popuri
di Hot Spring, ambil pilihan kedua (My sympathies).
2. Saat melintasi Poultry Farm di siang hari, Popuri akan bertanya padamu
soal pergi meninggalkan desa, ambil pilihan That would be fun.
3. Saat hubunganmu dengan Popuri cukup baik, ia akan datang ke peternakan
dan memberi telur padamu. Tetaskan telur itu, ia akan datang sehari dua
hari kemudian untuk melihat anak ayam tersebut.
4. Saat hubunganmu dengan Kai dan Popuri sudah akrab, di akhir Summer Kai
akan datang dan mengatakan bahwa ia akan membawa Popuri. Kemudian Rick akan
datang, jika kalian memberitahukan padanya, ia akan membawa kembali Popuri.
Jika tidak, Popuri akan kembali bersama Kai saat Summer berikutnya.
5. Setelah Kai membawa Popuri, di tahun berikutnya pada tanggal 30 Spring
mereka akan menikah di gereja. Karena itu sehari sebelumnya kalian bisa
minta Harvest Sprites membantu di pertanian kalian.

*Rata-rata semua gadis menyukai perhiasan dan parfum.
*Kalian bisa menangkap hewan liar seperti tupai di Hot Spring/Mother Hill
base dan memperlihatkannya pada para gadis. Tapi jangan memperlihatkan
binatang yang mereka benci. Misal jangan perlihatkan monyet pada Popuri, ia
akan menjerit :D.

Ada rumor mengenai calon istri lain, misal Pond Goddess, Aja atau
malah May. May takkan pernah tumbuh dewasa, jadi buang pikiran itu (no
lolicom :p ). Aja takkan pernah muncul di desa, kalian hanya tahu kabarnya
dari siaran olahraga (ia adalah pembalap F3). Sementara Pond Goddess,
tidak, kalian juga tak bisa menikah dengannya.

I. PENDUDUK LAIN

1. Mayor Thomas
Kepala desa Mineral Village, ia tinggal di rumahnya bersama putranya
Haris dan Kano sang fotografer. Pada hari Saturday ia ia akan singgah ke
rumah Ellen sebelum pergi ke Square, dan jika hujan ia akan pergi ke Inn.
Ia menyukai Wine.
2. Zack
Pemilik kapal, ia tinggal di rumah perahu bersama Greg. Ia akan datang
setiap sore pukul 5 PM untuk mengambil barang daganganmu, sebelumnya ia
akan singgah ke tempat Saibara. Pagi hari ia akan datang ke supermarket.
Menyukai hasil pertanianmu dan juga Orihalcon.
3. Haris
Putra Thomas dan satu-satunya polisi desa. Ia selalu berpatroli
berkeliling desa, saat siang ia akan singgah di rumah Gotz dan pukul 2-4 PM
ia akan beristirahat di inn. Menyukai Wine.
4. Kano
Fotografer yang tinggal di rumah Thomas. Menghabiskan sebagian besar
waktunya di rumah Thomas, dan malam hari bisa ditemui di bar.Ia menyukai
Wine.
5. Ellen
Nenek Elli yang tinggal di sebelah rumah Thomas. Menghabiskan waktunya
dengan duduk di kursi goyang, bisa dibilang ia tak pernah meninggalkan
rumahnya, kecuali pada event-event tertentu (saat pernikahan atau saat Elli
melahirkan).
6. Gotz
Tukang kayu yang hidup di gubuknya, ia kehilangan anak dan istrinya.
Pagi hari ia akan pergi ke Mother Hill untuk mencari kayu, dan setelah itu
ia akan terus berada di rumahnya. Di hari sabtu ia akan pergi ke
supermarket untuk berbelanja. Ia menyukai hasil pertanianmu seperti telur,
susu dan sayur-mayur.
7. Saibara
Pandai besi yang tinggal seorang diri, menghabiskan sebagian besar
waktunya di rumah merangkap bengkel pandai besinya. Ia juga melatih cucunya
Gray untuk menjadi pandai besi yang baik. Ia menyukai berbagai macam ore
(hasil tambang).
8. Doug
Pemilik Aja Winery yang sangat menyukai wine, namun istrinya selalu
mengawasi jumlah wine mereka. Ia sering minum, terutama jika ingat putrinya
yang pergi ke kota lain. Ia menghabiskan waktunya di rumahnya, kebun
anggurnya atau di gudang anggur. Jika malam ia selalu minum di bar.
9. Manna
Istri Doug yang sangat suka bicara (paham maksudnya kan? :p ). Selalu
mengawasi jumlah wine agar tak diminum suaminya yang pemabuk. Pagi hari ia
berada di rumahnya, dan saat siang ia akan berkumpul dengan para ibu lain
di Rose Square. Saturday siang, ia dan suaminya akan pergi ke inn sebelum
pergi ke Church. Ia menyukai Honey.
10. Basil
Peneliti alam dan penulis, Basil sangat menyukai alam. Ia suka mendaki
gunung dan menulis buku. Semua buku di perpustakaan keluarganya adalah
hasil karyanya. Jika tidak sedang pergi ke Mother Hill, biasanya ia berada
di rumahnya (jika siang hari ia ada di lantai 2 rumahnya) dan malam harinya
ia bisa ditemui di bar. Menyukai tanaman dan bunga.
11. Anna
Istri Basil dan ibu Mary, sepanjang pagi ia berada di rumahnya dan
siangnya ia akan berkumpul dengan ibu-ibu lainnya. Ia menyukai bunga.
12. Tim
Cucu Ellen dan adik Elli, anak ini seringkali kesepian karena Elli
sibuk bekerja dan Ellen tak bisa menemaninya bermain. Jika kalian
menyelesaikan eventnya, maka setiap siang ia dan May akan pergi bermain di
Church. Tim menyukai Grape Juice.
13. Doctor
Satu-satunya dokter di desa, nyaris tak pernah tersenyum. Ia
menghabiskan waktu di kliniknya. Saat klinik tutup di hari Wednesday,
siangnya ia akan pergi ke Library.

Penduduk yang tak pernah muncul:
1. Aja
Putri Doug dan Manna, ia tinggal di kota asal keluarga Mary, dan
menjadi seorang pembalap F3. Kalian bisa mengikuti beritanya di Star Sport
di hari kamis.
2. Lilia's Husband
Tidak ada info tentang namanya. Suami Lilia pergi untuk mencari bunga
yang bisa menyembuhkan istrinya, dan ia tak kunjung kembali.

J. TANAMAN, BUNGA DAN HASIL ALAM

==================================================================
| tanaman | tempat | harga | harga jual | musim |
--------------+--------------------+--------+------------+--------|
| Turnip | Supermarket | 120 | 60 | Spring |
| Potato | Supermarket | 150 | 80 | Spring |
| Cucumber | Supermarket | 200 | 100 | Spring |
| Cabbage | Won | 500 | 250 | Spring |
| Strawberry | Supermarket* | 150 | 30 | Spring |
| Toy Flower |-Won | 400 | - | Spring |
| |-Woodcutter's House | - | | |
| |-Mother Hill Base | - | | |
| Bamboo Shot | Hot Spring | - | 50 | Spring |
| Blue Grass |-Hot Spring | - | 100 | Spring |
| |-Woodcutter's House | | | |
| Grass | Supermarket | 500 | - | All |
| Corn | Supermarket | 300 | 100 | Summer |
| Tomato | Supermarket | 200 | 60 | Summer |
| Onion | Supermarket | 150 | 80 | Summer |
| Pineapple | Won | 1000 | 500 | Summer |
| Pumpkin | Supermarket* | 500 | 250 | Summer |
| Red Grass |-Hot Spring | - | 100 | Summer |
| |-Woodcutter's House | | | |
| Pink Cat Fl |-Won | 400 | - | Summer |
| |-Woodcutter's House | - | | |
| |-Mother Hill Base | - | | |
| Sweet Potato| Supermarket | 300 | 120 | Autuum |
| Eggplant | Supermarket | 120 | 80 | Autuum |
| Carrot | Supermarket | 300 | 120 | Autuum |
| Spinach | Supermarlet | 200 | 80 | Autuum |
| Green Pepper| Won | 150 | 40 | Autuum |
| Mushroom |-Hot Spring | - | 70 | Autuum |
| |-Woodcutter's House | | | |
| |-Mother Hill Lake | | | |
| P.Mushroom | Woodcutter's House | - | 100 | Autuum |
| Truffle | Mother Hill Lake | | 500 | Autuum |
| Wild Grape | Mother Hill Lake | | 50 | Autuum |
| Magic Red |-Won | 500 | - | Autuum |
| |-Hot Spring | - | | |
| |-Woodcutter's House | - | | |
| Green Grass | Hot Spring | - | 100 | Autuum |
| Apple | Apple Tree (Farm) | - | 50 | Autuum |
| Honey | Apple Tree (Farm) | - | 50/60 | Autuum |
| Orange Cup**| Won | 1000 | | - |
==================================================================
*Tanaman tersebut hanya dijual jika kalian telah menjual setidaknya 100
hasil tanaman lain di musim tersebut.
**Orange Cup hanya bisa ditanam di Hot House

K. OTHER SECRETS

1. Perfume
Sehari setelah Tornado, pergi ke pantai untuk menemukan botol berisi
pesan. Kai akan muncul dan bertanya, jawab yes maka ia akan menukarkan
botol tersebut dengan perfume, yang akan meningkatkan hati cewek yang
diberi.
2. Harvest Sprite
Kalian bisa meminta para Harvest Sprite untuk bekerja saat Spring.
Cukup bicara dengan mereka 5 kali.
3. Semua gadis menyukai accesory. Jadi kalian bisa memberikan benda ini
sebagai ganti benda favorit lain. Tentu saja harga aksesori ini lebih majal
dari harga benda lain.
4. Kalian bisa mengajak seorang gadis untuk ke Goddess festival di tahun
pertama! Caranya, beli bibit turnip pada tanggal 2 dan tanam sedikitnya 2
petak. Setelah itu sering-seringlah bicara dengan gadis yang ingin kamu
ajak dan beri ia hadiah sesering mungkin.
Pada tanggal 6 atau 7 (jika hari tidak hujan), lemparkan 10 hasil
panen ke pond goddess pond, saat pond goddess bertanya pilih yes, gadis
yang paling akrab denganmu akan muncul. Mandilah di hot spring, setelah
event ini hati gadis itu akan meningkat dan biasanya ia akan menerima jika
kalian mengajaknya pergi ke goddess festival.

Template by:

Free Blog Templates